ANALISIS TANGGUNG JAWAB NAKHODA, SYAHBANDAR, SARANA BANTU NAVIGASI DAN SISTEM KOMUNIKASI TERHADAP KESELAMATAN PELAYARAN DI PELABUHAN SERASAN KABUPATEN NATUNA

JULIADI, JULIADI (2019) ANALISIS TANGGUNG JAWAB NAKHODA, SYAHBANDAR, SARANA BANTU NAVIGASI DAN SISTEM KOMUNIKASI TERHADAP KESELAMATAN PELAYARAN DI PELABUHAN SERASAN KABUPATEN NATUNA. SKRIPSI.

[img] Text
BAB I.pdf

Download (123kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (377kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh tanggung jawab nakhoda, syahbandar, sarana bantu navigasi, dan sistem komunikasi terhadap keselamatan pelayaran di pelabuhan Serasan. Penelitian ini menjelaskan faktor-faktor yang mempengaruhi keselamatan pelayaran. Faktor-faktor tersebut adalah tanggung jawab nakhoda, syahbandar, sarana bantu navigasi, dan sistem komunikasi. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data perimer yang diperoleh dari hasil penyebaran kuesioner yang diisi oleh ABK (anak buah kapal) dipelabuhan Serasan. Obyek penelitian ini dilakukan pada kapal di pelabuhan Serasan. Adapun populasi dalam penelitian ini adalah ABK (anak buah kapal) di pelabuhan Serasan dan pengambilan sampel menggunakan tehnik Aciadental Sampling yang menghasilkan sampel berjumlah 67 responden. Tehnik analisis data yang digunakan untuk memecahkan permasalahan dalam penelitian ini adalah menggunakan analisi regresi. Y = 1,836 + 0,284X1 + 0,265X2 + 0,113X3 + 0,184X4 + µ Hasil analisis regresi dan uji t diketahui bahwa variabel tanggung jawab nakhoda (X1) berpengaruh positif dan signifikan terhadap keselamatan pelayaran (Y), syahbandar (X2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap keselamatan pelayaran (Y), sarana bantu navigasi (X3) berpengaruh positif terhadap keselamatan pelayaran (Y, sistem komunikasi (X4) berpengaruh positif terhadap keselamatan pelayaran (Y), Hasil koefisien determinasi (R2 = 0,556) berarti sebesar 55,6%, koefisien variabel tanggung jawab nakhoda, syahbandar, sarana bantu navigasi, dan sistem komunikasi berpengaruh terhadap keselamatan pelayaran dengan nilai sebesar 55,6% sedangkan sisanya (100% - 55,6% = 44,4%) dipengaruhi variabel lain diluar penelitian atau diluar model persamaan regresi. Kata kunci : Tanggung Jawab Nakhoda, Syahbandar, Sarana Bantu Navigasi, dan Sistem Komunikas

Item Type: Article
Additional Information: 1201.11.044
Subjects: Transportasi
Divisions: Program Studi > S1-Transportasi
Depositing User: AMNI Perpustakaan Semarang
Date Deposited: 20 Jan 2020 02:12
Last Modified: 20 Jan 2020 02:12
URI: http://repository.stimart-amni.ac.id/id/eprint/530

Actions (login required)

View Item View Item