ANALISIS FAKTOR PELAYANAN, KENYAMANAN DAN HARGA TIKET TERHADAP KEPUASAN PENUMPANG PT. ASDP INDONESIA FERRY (Persero) CABANG KUPANG (Studi Kasus Pada KMP. Uma Kalada Jurusan Kupang-Kalabahi)

NITANEL, MERIANUS KEDEN (2019) ANALISIS FAKTOR PELAYANAN, KENYAMANAN DAN HARGA TIKET TERHADAP KEPUASAN PENUMPANG PT. ASDP INDONESIA FERRY (Persero) CABANG KUPANG (Studi Kasus Pada KMP. Uma Kalada Jurusan Kupang-Kalabahi). SKRIPSI.

[img] Text
BAB I.pdf

Download (204kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (420kB)

Abstract

Nitanel Merianus Keden, ANALISIS FAKTOR PELAYANAN, KENYAMANAN DAN HARGA TIKET TERHADAP KEPUASAN PENUMPANG PT. ASDP INDONESIA FERRY (PERSERO) CABANG KUPANG dengan Drs. Yulius Yuliman dan Retno Mulatsih SE, MM. Permasalahan dalam penelitian ini seberapa besar faktor-faktor yang mempengaruhi pelayanan, kenyamanan, dan harga tiket terhadap kepuasan penumpang KMP. Uma Kalada. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui faktor-faktor penting yang mempengaruhi pelayanan, kenyamanan, dan harga tiket terhadap kepuasan penumpang Kmp Uma Kalada. Perumusan masalah ini adalah Apakah secara simultan faktor pelayanan, kenyamanan, dan harga tiket berpengaruh terhadap kepuasan penumpang KMP. Uma Kalada, Hipotesis yang diangkat dalam penelitian ini : Diduga pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan penumpang, Diduga faktor kenyamanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan, Diduga faktor harga tiket berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan penumpang, Diduga secara simultan pelayanan, kenyamanan dan haraga tiket berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan penumpang. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Metode Regresi Linier Berganda Y= a + b1X1+b2X2+b3X3. Dengan model regresi berganda Y = 4.764 – 0.041 X1 + 0.323 X2 + 0.313 X3 Hasil kuesioner yang kemudian diolah dan dihitung dengan menggunakan korelasi linier, menunjukan koefisien regresi b1,b2 dan b3 sebesar – 0.041, 0.323 dan 0.313 ini berarti bahwa adanya penurunan untuk faktor pelayanan sebesar -0.041 untuk setiap satuannya, dan adanya peningkatan pada kenyamanan sebesar 0.323 untuk setiap satuanya, demikian juga terhadap faktor harga tiket sebsar 0.313 yang berarti adanya kenaikan sebesar 0.313 untuk setiap satuannya. Sehingga peningkatan kepuasan diasumsikan sebesar (a) =4.764 untuk masing-masing setiap satuannya. Hasil perhitungan koefisien korelasi (r) = 0.667 berarti menunjukan bahwa ada keeratan hubungan antara pelayanan, kenyamanan dan kepemimpinan terhadap kepuasan penumpang Uma Kalada. Maka hal ini terdapat hubungan searah antara kepuasan penumpang dengan pelayanan, kenyamanan, dan harga tiket yang dilakukan oleh KMP Uma Kalada. Nilai koefisien determinasi atau koefisien penentu (KP) = 0.444 ini berarti adanya peningkatan kepuasan penumpang pada KMP Uma Kalada pengaruh oleh pelayanan, kenyamanan, dan harga tiket. Hasil perhitungan uji hipotesis menunjukan bahwa nilai t hitung terdapat faktor-faktor lebih besar dan kurang dari t tabel atau t daftar, yaitu -0.500, 3.875 dan 4.675 dengan demikian bahwa untuk faktor pelayanan terjadi penolakan hipotesis sementara pada kenyamanan dan harga tiket adanya penerimaan hipotesis yang diajukan.

Item Type: Article
Additional Information: 1403.11.006
Subjects: Transportasi
Divisions: Program Studi > S1-Transportasi
Depositing User: AMNI Perpustakaan Semarang
Date Deposited: 20 Jan 2020 02:11
Last Modified: 20 Jan 2020 02:11
URI: http://repository.stimart-amni.ac.id/id/eprint/500

Actions (login required)

View Item View Item